Pada kali PT. Pro Engineering Utama, mendapat kesempatan untuk inspeksi dan perbaikan unit Fire Pump milik PT. Pindo Deli Pulp Paper yang mengalami kendala sudah 2 tahun tidak hidup.
Perawatan dan perbaikan meliputi, penggantian oli, filter oli, filter udara, filter bahan bakar, dan perbaikan internal engine, dengan meng-overhaul, dan penggantian panel controller.
Setelah perawatan dan perbaikan selesai, dilakukan First Test, dan running engine, setelah kondisi engine di pastikan normal, kami lalu melakukan performance test pada Fire Pump.
Setelah dilakukan performance test kami melakukan training kepada tim HSE PT. Pindo Deli Pulp & Paper. Training kami berikan secara teori pengoperasian Fire Pump, dan secara lngsung di lapangan.